Nama Lengkap : Cecilia Hae Jin Lee
Lahir :
14 November 1967 di Seoul, Korea Selatan.
Kewarganergaraan : Korea Selatan
Pendidikan Terakhir : Bachelor of Arts / Science, Seoul National University; Master
of Science, Korea Advanced Institute of Science and Technology.
Pekerjaan sekarang : Chairman and Chief Strategy Officer of Naver Corporation.
Karya :
Aplikasi messenger LINE, search engine NAVER.
Latar Belakang pembuatan aplikasi LINE
LINE dimulai ketika gempa besar yang
diikuti tsunami di Jepang pada 2011. Saat itu, karyawan NHN, perusahaan pemilik
Line, terpaksa harus berhubungan melalui internet satu sama lain. Oleh karena
peristiwa tersebut NHN terinspirasi membangun aplikasi yang mampu melayani
berbagai kebutuhan konsumen dalam satu platform. Pada akhirnya Line
dikembangkan oleh perusahaan Jepang yang
bernama NHN Corporation tersebut. Nama LINE terinspirasi dari antrian
orang-orang Jepang yang menunggu giliran untuk menggunakan telefon umum.
Mengenal
aplikasi LINE
LINE adalah sebuah aplikasi pengirim pesan
instan gratis yang dapat digunakan pada berbagai platform seperti smartphone,
tablet, dan komputer. LINE difungsikan dengan menggunakan jaringan internet
sehingga pengguna LINE dapat melakukan aktivitas seperti mengirim pesan teks,
mengirim gambar, video, pesan suara, dan lain lain. LINE diklaim sebagai
aplikasi pengirim pesan instan terlaris di 42 negara.
Targer pasar pengguna aplikasi LINE adalah
smartphone user. LINE pertama kali
dirilis pada Juni 2011 dan mulanya hanya dapat digunakan pada sistem iOS dan
Android. Setelah sukses pada kedua sistem tersebut LINE masuk dalam sistem
operasi besutan BlackBerry. Lalu pada tahun 2012, LINE resmi meluncurkan
aplikasi yang dapat digunakan pada perangkat Mac dan Windows. Kesuksesan LINE sebagai aplikasi pengirim
pesan instan terlihat dari pengguna yang mencapai 101 juta di 230 negara di
dunia.
LINE
menjual Merchandise hingga membuat dan menjual Sticker/ Tema
Di akhir tahun 2016, pengguna aktif
bulanan untuk layanan LINE yang semula berjumlah 220 juta, turun menjadi 217
juta orang. Tapi di saat yang sama, pendapatan mereka justru naik ke angka
US$1,2 miliar (sekitar Rp16 triliun) yang menjadi pendapatan tahunan terbesar
sepanjang sejarah LINE. Menurut LINE, pendapatan terbesar mereka didapat dari
pemasangan iklan, seperti di Official Account, yang bisa mencapai 40%. Selain
itu, mereka juga mendapat uang dari konten game (30%), penjualan stiker (20%),
serta dari penjualan merchandise karakter lucu yang mereka miliki (10%).
Aplikasi membuat stiker dari LINE
Corporation, LINE Creators Studio, sekarang telah tersedia secara global, memudahkan para pengguna untuk membuat dan menjual stiker
unik mereka sendiri. LINE Creators Studio telah dirilis dalam bahasa Cina dan
Indonesia, mengikuti versi bahasa Jepang yang telah rilis pada 12 Juni 2017,
dan versi bahasa inggris dan Thailland pada bulan Juli lalu.
LINE Creators Market
((https://creator.line.me) akan menyaring stiker-stiker set baru tersebut,
biasanya hanya dalam beberapa hari kerja stiker akan disetujui dan tersedia di
LINE STORE (https://store.line.me) dan di Sticker Shop pada aplikasi LINE.
Kreator stiker menerima sekitar 50 persen dari total pendapatan (dikurangi
biaya penanganan sebesar 30 persen yang dibebankan dari App Store dan Google
Play: persentase dan detail berbeda-beda disetiap wilayah)
LINE Creators Studio telah terbukti sangat
populer sejak pertama kali diluncurkan. Jumlah kreator yang terdaftar melonjak
5,8 kali sebelum aplikasi diluncurkan, dan jumlah LINE Creators Sticker yang
terdaftar telah meningkat 8,5 kali.
LINE memiliki kesamaan dengan aplikasi IM
lainnya seperti fitur chatting, calling, gambar, stiker dan lain-lain, tetapi
di sisi lain LINE memiliki keunggulan yang tidak dimiliki kompetitornya yaitu
seperti fitur aplikasi LINE ini yang menjangkau berbagai aspek.
Berikut adalah perkembangan beberapa fitur LINEdi Indoneia dari tahun 2016 hingga 2018 :
1. Official Account Line
Saat ini, telah ada 90 Official Account
asal tanah air di LINE, yang terdiri atas 68 pemilik merek serta 22 selebritas. Uniknya, sepanjang tahun 2016 yang lalu,
aplikasi chat asal Jepang tersebut juga mencoba menghubungkan para pemilik
Official Account dengan produk bisnis yang mereka miliki. Hasilnya, kita bisa melihat fitur pemesanan
GO-JEK lewat LINE pada bulan Januari 2016, layanan pembelian pakaian lewat chat
di Sale Stock pada pertengahan 2016, serta fitur pemesanan dan berbagi voucer Dunkin Donuts pada Oktober 2018.
2. Webtoon
Platform yang berisi kumpulan komik ini
kini telah mempunyai 35 juta pembaca bulanan aktif di seluruh dunia, dan 6 juta
di antaranya berasal dari tanah air. Awalnya, Webtoon hanya tersedia untuk
platform Android saja. Namun, hanya berselang beberapa hari Line akhirnya
merilis Webtoon untuk pengguna iOS.
Webtoon menjanjikan bahwa semua kontennya
akan diperbarui tiap hari. Jadi, pembaca tak akan membaca komik yang sama
berulang-ulang, kecuali jika menginginkannya. Salah satu fitur terbaik dari
Line Webtoon adalah semua komik yang tersedia di dalamnya dapat didownload
secara gratis. Namun, komik yang telah didownload hanya dapat dinikmati selama
30 hari saja.
3. LINE Today
Diluncurkan pada bulan Februari 2016 yang
lalu, agregator berita tersebut kini telah menjadi layanan dengan pertumbuhan
paling cepat dibanding layanan LINE yang lain. Saat ini, telah ada 70 penyedia
konten yang bergabung dengan LINE Today.
Selain itu, pengguna bisa mendapatkan
informasi terbaru lainnya, seperti cuaca, lalu-lintas, ramalan, dan sebagainya.
Pengguna juga bakal disuguhi dengan layanan Manga (komik Jepang), musik, video,
dan konten multimedia lainnya.
4. LINE Shopping
Platform yang diluncurkan pada tanggal 1
September 2016 yang lalu ini merupakan marketplace untuk para penjual yang
menjajakan barang lewat LINE. Saat ini sudah ada 3.000 penjual yang ada
di LINE Shopping, termasuk e-commerce elevenia, VIP Plaza, dan Qoo10.
5. LINE Jobs
Meski baru diluncurkan pada bulan Desember
2016 yang lalu, saat ini telah ada sekitar 20.000 lowongan pekerjaan di
platform LINE Jobs. Untuk mendorong jumlah lowongan yang ada,
mereka bekerja sama dengan beberapa situs lowongan kerja, seperti HiredToday
dan Jobs.id.
6. LINE ACADEMY
Salah satu fitur baru LINE di tahun 2016
yang lalu adalah LINE Academy. Lewat platform ini, LINE bekerja sama dengan
startup pendidikan RuangGuru untuk menghadirkan beragam konten yang bersifat
akademis. Konten yang dapat diakses dalam LINE
Academy antara lain berupa kuis, video tutorial, informasi beasiswa, soal
tryout ujian nasional, hingga live chat dengan para ahli terkait dunia
pendidikan. LINE mengklaim bahwa pada saat ini, LINE Academy telah diakses oleh
lebih dari 900.000 pengguna.
7. LINE GAME
LINE juga menyediakan berbagai macam Games, diantaranya Get Rich yaitu game seperti Monopoly, dan masih banyak lagi.
Game pada aplikasi LINE juga terdapat pada fitur Chat yang bernama "Jungle Pang"dimana kita tidak perlu mendownload game tersebut. Rilis pada Oktober 2017 silam.
8. Mention dalam Group Chat
Game Face Play dapat dimulai dengan
memilih "Face Play" baik dari menu dalam 1-on-1 chat (simbol
"+" yang ditampilkan di layar) atau ditampilkan dalam panggilan video
1-on-1. Pemain dapat menyimpan dan membagikan gambar yang diambil saat bermain
game*2 dan, di perangkat Android, bahkan dapat berbagi rekaman. Face Play hanya
akan ditampilkan di perangkat Android OS atau iOS (iPad tidak didukung) yang
telah menginstal LINE ver. 8.5.0 atau lebih tinggi. Face Play juga membutuhkan
iPhone 6 atau Android OS 4.4 atau lebih tinggi.
7. LINE GAME
LINE juga menyediakan berbagai macam Games, diantaranya Get Rich yaitu game seperti Monopoly, dan masih banyak lagi.
Game pada aplikasi LINE juga terdapat pada fitur Chat yang bernama "Jungle Pang"dimana kita tidak perlu mendownload game tersebut. Rilis pada Oktober 2017 silam.
8. Mention dalam Group Chat
Sekarang terdapat cara yang mudah untuk
mendapatkan perhatian dari teman bahkan saat chat sedang ramai. Salah satunya
adalah pengguna LINE dapat mention teman tertentu di dalam group chat untuk
memastikan mereka mendapatkan pesan tersebut. Pengguna dapat mengetik ‘@’ dalam
pesan dan pilih teman yang akan di-mention. Maka orang tersebut akan
mendapatkan pemberitahuan bahwa mereka sudah di-mention. Dengan fungsi mention
ini, anda tidak perlu khawatir lagi apabila pesanmu akan hilang dalam chat.
9. Chat Live
Chat Live memungkinkan pengguna untuk
melakukan livestreaming dengan anggota group chat dan multi-person chat yang
memiliki anggota sebanyak 200 orang. Kemampuan kamera dan video terbaru
ditambahkan pada update aplikasi LINE versi baru, termasuk pengambilan gambar
dengan filter dan efek. Tertanam juga fitur video dan foto terbaru didesain
untuk memperkaya pengalaman komunikasi para penggunanya.
Livestream dapat dilakukan dengan menekan
icon telepon di bagian atas chatroom dilanjutkan dengan menekan tombol LIVE.
Ukuran layar dapat di sesuaikan, dan dapat diputar di bagian atas dengan
beragam pilihan seperti full-screen, ukuran 1/8 dan pengaturan pilihan lainnya.
Terdapat banyak kegunaan dari fitur terbaru ini, seperti mengobrol dengan teman
sekaligus livestreaming acara.
Update terbaru ini juga menghadirkan
filter dan efek pengenalan wajah yang populer dari aplikasi B612 dan Foodie
yang akan dihubungkan dengan aplikasi kamera milik LINE. Pengguna juga dapat
menggunakan filter dan efek untuk mengubah foto dan video dengan cara yang
menyenangkan di dalam chat tanpa harus membuka aplikasi kamera lainnya.
Pengguna dapat melakukan beragam cara untuk mengambil foto pada tiga aspek
rasio yaitu 1:1, 3:4, dan 9:16 serta kemampuan untuk melakukan pengeditan pada
video seperti pemotongan durasi dan penghapusan audio.
10. LINE Event
Fitur ini memungkinkan penggunanya untuk
mengatur jadwal guna bertemu dengan para pengguna lainnya secara mudah dan
praktis. Menggunakan fitur ini, pengguna juga bisa melakukan berbagai
pengaturan, semisal RSVP, catatan lokasi serta integrasi ke Apple Calendar.
Pengguna hanya perlu memperbarui aplikasi
LINE ke versi terbaru dan masuk ke salah satu jendela chat di aplikasi LINE.
Selanjutnya, cukup dengan membuka icon panah yang terletak di bagian kanan, dan
pilihlah opsi Event. Setelah pengaturan di opsi Event terbuka, pengguna hanya
perlu membuat catatan untuk beragam kegiatan yang akan dijadwalkan bersama
dengan para pengguna lainnya, baik secara personal maupun secara grup.
Beberapa pengaturan yang tersedia adalah
pemilihan tanggal, dilanjutkan dengan nama kegiatan, detil orang yang akan
diundang, detil waktu dalam bentuk berupa jam mulai hingga jam selesai serta
lokasi dan RSVP. RSVP sendiri merupakan sebuah mode konfirmasi untuk
orang-orang yang diundang oleh sang penyelenggara Event.
11. LINE Polling
Polling atau vote berguna untuk menentukan pilihan yang paling banyak dipilih oleh anggota grup untuk menentukan sesuatu.
12. Pemberitahuan
LINE versi 7.15.0 menghadirkan fitur
Pemberitahuan yang memungkinkan pengguna menyematkan pesan-pesan penting dalam
ruang obrolan. Fitur baru ini memungkinkan pengguna memilih hingga 5 pesan yang
akan ditampilkan di atas setiap obrolan agar bisa dengan mudah dilihat oleh
anggota obrolan lainnya.
13. Unsend
LINE akhirnya memberikan fitur baru untuk
memudahkan kegiatan antarpesan. Fitur ini adalah mode Unsend yang berguna untuk
menghapus atau menarik kembali pesan yang telah terkirim. Menariknya, fitur
baru ini tidak hanya berlaku untuk menarik pesan teks. Pengguna juga bisa
menarik kembali pesan berupa sticker, foto, video, pesan suara, tautan, kontak,
informasi lokasi, hingga file.
Untuk menarik pesan, pengguna tinggal
menekan dan tahan pesan yang sudah dikirimkan kemudian cari tombol Unsend dan
pesan tersebut akan dihapus dari sisi penerima. Jika telah terhapus, tampilan
di LINE akan memberikan info bahwa pengguna telah berhasil menghapus sebuah
pesan. Pesan juga tetap bisa dihapus meskipun sudah dibaca oleh pihak penerima.
LINE juga menjelaskan bahwa fitur ini tidak berlaku untuk menghapus info pesan
yang tampil di Notifikasi. Artinya penerima pesan tetap bisa melihat preview
pesan tersebut jika mengaktifkan mode notifikasi.
14. Line Reply
Fitur Reply (Balas) bisa digunakan tidak hanya
pada pesan berbentuk teks, tapi juga untuk pesan berupa gambar, video, stiker
dan bahkan emoji. Selain menjawab pesan teman, Anda juga bisa menggunakan fitur
Reply pada pesan Anda sendiri. Anda hanya bisa menggunakan fitur ini pada
versi terbaru Line. Fitur Reply hanya tersedia pada iOS 8.7.0 atau versi paling
baru dan Android 8.10.0 atau yang lebih baru.
15. Face Play
Game gratis yang dapat dimainkan dalam
panggilan video yang dioperasikan oleh LINE dirilis tanggal 18 April 2018 lalu.
Untuk membuat komunikasi melalui panggilan video semakin menarik, LINE
memutuskan untuk meluncurkan Face Play, game pertarungan menggunakan ekspresi
wajah seseorang dan gerakan yang dapat dinikmati oleh dua atau lebih pemain.
Akan ada dua jenis permainan yang tersedia, "BT21 Says" dan
"Monster Pop" dengan rencana lebih lanjut untuk terus menambahkan
lebih banyak jenis permainan.
Sumber :
0 komentar:
Posting Komentar